Cara Membuat CV Lamaran Yang Baik Dan Benar
Cara membuat CV yang baik dan benar - CV atau "Curicullum Vitae" adalah bentuk surat lamaran instant karena dengan CV anda tidak perlu repot-repot menulis diatas kertas polio. Biasanya CV dibuat dalam bentuk doc. MS Word. Dengan perkembangan zaman yang semakin cepat kebanyakan perusahaan yang membutuhkan calon pekerja secara cepat. Oleh karena itu HRD dari perusahaan mempersyaratkan lamaran kerja calon karyawanya dalam bentuk CV yang dikirim melalui email.
Cara membuat CV ini tidaklah sulit. Anda hanya perlu ketelitian dan ketekunan dalam membuatnya agar CV anda menarik HRD perusahaan yang anda lamar. Keuntungan dari CV yg anda kirim lewat email ke alamat email HRD perusahaan adalah pertama biaya yang gratis karena anda hanya perlu paket data internet,kedua lamaran anda bisa langsung dibaca oleh HRD tanpa melalui kantor pos dan pos security perusahaan. Berikut saya Uraikan Cara Membuat CV Lamaran Yang Baik Dan Benar:
Isi dan Format CV Lamaran Kerja
Isi CV lamaran kerja harus mencakup beberapa informasi pribadi. Informasi yang dicantumkan antara lain:
- Identitas data pribadi (harus sesuai KTP) yang berisi nama,tempat tanggal lahir,alamat dll.
- Latar belakang dimulai dari sekolah SD sampai pendidikan tertinggi anda berikut jurusanya misal SMK Otomotif dll
- Pengalaman Kerja yang pernah ada disebutkan Perusahaanya apa,bagian apa dan rinian kerja yang anda lakukan meliputi apa saja. Bagi Pelamar yang baru lulus maka format initidah usah diisi.
- Informasi skill yang anda miliki misal skill mengelas (welding),elctric,hidrolik,akuntan,komputer dll.
- Selain informasi tersebut, Anda juga dapat mencantumkan pengalaman berorganisasi yang pernah anda ikuti sewaktu sekolah/kuliah atau pelatihan dan seminar untuk menambah daya tarik CV Anda dihadapan HRD.
Penulisan Dan Bahasa Dalam CV Lamaran Kerja tentunya harus menggunakan bahasa yang baik dan benar,bahasa yang sesuai EYD bahasa Indonesia. Tidak dibenarkan isi CV dalam bahsa gaul dan bahasa daerah asal. Intinya dalam CV lamaran kata-kata,bentuk paragraf bahkan titik dan koma saja bisa menjadi penilaian HRD. Untuk itu sebisa mungkin anda harus memahami kaedah bahsa yang baik.
Ukuran CV Lamaran Kerja
Ini merupakan bagian terpenting dalam pembuatan CV lamaran kerja. Ukuran file CV anda berpengaruh dimata HRD. Kebanyakan HRD perusahaan memasang batas maksimum ukuran file CV sebesar 300kb. Ukuran file CV lamaran kerja 300kb ini bukan tanpa alasan. Maksudnya adalah agar proses pendownlodan data CV anda tidak memakan data internet perusahaan terlalu banyak dan tidak memakan waktu lama. Bayangkan saja kalau ukuran CV anda lebih dari 20Mb dengan koneksi internet perusahaan yang kadang lemot mungkin HRD keburu malesuntuk melihat CV anda.
Dokumen Yang Harus Ada Dalam CV Lamaran Kerja
Dokumen Yang Harus Ada Dalam CV Lamaran Kerja tentunya sepeti yang ada di surat laman manual,seperti pas photo,Ijazah,SKHUN,sertifikat-sertifikat,Paklaring dll. Semua dokumen yang diperlukan anda scan kemudian anda edit ukuran filenya agar tidak terlalu besar. Pilihlah dokumen yang penting-penting saja agar jumlah file dari dokumen dan CV anda tidak lebih dari 300kb.
Sekian tips Cara membuat CV yang baik dan benar semoga bermanfaat..salam sukses
0 komentar:
Posting Komentar